Sabtu, 05 Januari 2013

Standar Kualitas Air Minum Sehat dengan TDS

Cara lain untuk mengetahui kualitas air minum sehat dan layak dikonsumsi adalah dengan melihat kandungan TDS-nya (total dissolved solids) atau kandungan unsur mineral non-organik dalam air.
Mineral dalam air ada dua. Pertama mineral organik, yaitu mineral yang baik bagi tubuh manusia yang berasal dari sayur, buah, daging, telor, atau susu. Kedua mineral non-organik atau mineral dari benda mati yang tidak bisa diurai oleh tubuh. Contoh mineral non-organik misalnya : zat kapur, besi, timah, magnesium, tembaga, sodium, chloride, dan chlorine. Air yang mengandung mineral non-organik tinggi sangat tidak baik untuk kesehatan. Mineral non-organik seperti ini tidak hilang dengan cara direbus.
Terlalu banyak mineral non-organik di dalam tubuh sangat berbahaya untuk kesehatan. Sebab,  ia akan mengendap di dalam tubuh dan menimbulkan penyakit. Misalnya bila mengendap di mata menimbulkan katarak, mengendap di ginjal menimbulkan batu ginjal, pada pembuluh darah mengakibatkan pengerasan pembuluh darah, tekanan darah tinggi, dan stroke. Bila mengendap pada persendian akan mengakibatkan pengapuran tulang, dll.
Berkaitan dengan TDS ini, ada empat kategori air :
  1. TDS lebih dari 100 ppm : air tidak layak minum
  2. TDS antara 10  –  100 ppm : air layak minum
  3. TDS antara 1  –  10 ppm : air murni
  4. TDS 0 ppm : air organik
World Health Organization (WHO) telah merilis antara lain bahwa standar air minum sehat yang layak dikonsumsi harus memiliki kadar TDS dibawah 100 ppm. Lebih dari berarti tidak layak minum.

4 komentar:

  1. Air minum kemasan rata2 TDSnya diatas 100ppm, Aqua TDSnya 133 ppm, apakah tidak layak minum?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau pingin sehat seharusnya tau dong,,,,
      Layak apa nggak kalau TDS nya segitu,,,,
      Kalau aku sih yang saya konsumsi TDSnya jauh dibawah 133,,,

      Hapus
    2. Kalo boleh tau airnya air apa bisa di bawah 100ppm? Kalo air kran atau sumur gamungkin

      Hapus
  2. Lucu nih, info ngasal. Dari Depkes dan SNI aja yg dianjurkan maksimal 500, dan dari WHO (badan kesehatan dunia) maksimal 900.

    BalasHapus

 

Air Mineral Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template